Category: K-Touch

Tips dan Trik “oprek” K-Touch Octa

Tentunya setelah pada HO alias Hand’s On K-Touch Octa ini , ngga afdhol kalau tidak langsung di oprek. Dari oprek yang di nanti adalah bagaimana cara root K-Touch Octa ini, atau cara unroot untuk mengembalikan nya. Namun informasi yang pernah saya baca, root pada android Octa ini tidak menghilangkan garansi. Padahal merek merek lainnya pasti akan menghanguskan garansi jika pemakai nya melakukan rooting pada hp android nya.

Apa sih keuntungan rooting pada android ini ? Yang paling simpel sih, kita dapat hak akses tertinggi dari system android. Nah dengan hak ini, kita bisa : buka system script , install custom script, edit script , dan sebagainya.

Beberapa tips , how to root and unroot , backup system , dll akan saya bagikan di blog ini. Beberapa tipr dan trik sebenarnya sudah beredar di forum forum android , misalnya di kaskus. Langsung ke official lounge K-Touch Octa di kaskus , klik di sini gan.

k-touch octa

K-Touch Octa , Smartphone android 8 core

k-touch-octa

Akhirnya era smartphone android dengan prosesor 8 inti sudah datang. Dengan kehadiran K-Touch Octa ini , rasa penasaran merasakan ponsel dengan spesifikasi tinggi dengan harga terjangkau terobati. Dengan RAM 2 GB , menjalankan aplikasi multi tasking tidak perlu takut bakal lag.

Spesifikasi K-Touch Octa yang di negara asalnya bernama Nibiru Mars One H1 ini sebagai berikut :

1. Prosesor Octa Core 1,7GHz 
2. Android 4.2.2/JB (Upgradable to KitKat) 
3. Dual SIM On (HSPA & EDGE) 
4. ROM 16 GB & RAM 2 GB 
5. Layar TFT 5″ FHD 
6. Asahi Glass (skala tahan goresan: 7H) 
7. Dual Kamera: 13MP (TF, Flash, BSI) & 5MP 
8. Video FHD 1080P 
9. USB OTG, IPv6, WiFi Direct 
10. Casing made by Foxconn, Assembled by Byd 

Harga K-Touch Octa ini di pasarkan dengan harga 3 jutaan. Pada pameran ICS 2014 saat ini, K-Touch memberikan harga khusus Rp 3.149.000,-

Tunggu review dan tips trik K-Touch Octa di Yunan.Or.Id

Cara Mudah Root dan Unroot K-Touch Titan S100

android-rootTernyata untuk K-Touch Titan S100 ini cara me-root dan unroot nya sangat mudah sekali. Tanpa perlu software yang rumit di PC atau laptop. Semua sudah tercakup dalam 1 aplikasi bernama FRAMAROOT. Cara nya pun sangat mudah, hanya tinggal click and go.

Buat yang belum tahu apa itu root , singkatnya sih : membuka akses FULL ADMINISTRATOR dari android system. Jadi kita bisa mengakses semua file system ataupun meng-install aplikasi yang membutuhkan akses administrator.

Nah untuk cara root dan unroot K-Touch S100 Titan ini , berikut panduan nya :

Aplikasi FRAMAROOT yang wajib di install di phone kita , silakan download di sini : FRAMAROOT.APK

Untuk ROOT :

  1. Install aplikasi framaroot.apk , kemudian jalan kan aplikasi tersebut.
  2. Pada pilihan Select an Action , pilih : INSTALL SUPERUSER
  3. Pada pilihan Select an Exploit , pilih : GANDALF
  4. Selesai , kemudian RESTART / REBOOT Titan kita.
  5. Taadaaaaaa… K-Touch S100 sudah berhasil kita ROOT.

Untuk UNROOT :

  1. Buka aplikasi Framaroot.
  2. Pilihan Select an Action : UNROOT
  3. Pilihan Select an Exploit : GANDALF
  4. Reboot/Restart Titan
  5. Tereeeeteeettt… K-Touch S100 sudah kembali UNROOT seperti asli nya.